Kondisi Sosial Budaya masa Demokrasi Terpimpin Sangat Memprihatinkan

Kondisi Sosial Budaya masa Demokrasi Terpimpin Sangat Memprihatinkan

Kondisi sosial Budaya masa demokrasi terpimpin sangat memprihatinkan. Konflik ideologi yang tajam berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat. Pertentangan ideologi tersebut menyebabkan berbagai masalah sosial seperti konflik yang menjurus pada konflik fisik. Di beberapa tempat pertentangan ideologi komunis dan agama menyebabkan bentrok fisik.

Kesenjangan sosial semakin tinggi, jumlah kemiskinan sulit ditekan. Kesenjangan social menjadi salah satu pemicu terjadinya konflik. Pada masa ini benar-benar bangsa Indonesia terkuras untuk mengatasi masalahmasalah politik. Kenyamanan dan kedamaian sulit terwujud karena konflik yang sering terjadi.

Kondisi sosial Budaya masa demokrasi terpimpin, dalam bidang kebudayaan, juga terdapat konflik ideologi. PKI yang memiliki organisasi kebudayaan Lekra (Lembaga Kebudayaan Rakyat) sering terlibat konflik dengan Lembaga kebudayaan Masyumi yaitu Manikebu (Manifesto Kebudayaan).

Peranan Gerakan Non Blok

Pasca perang dunia II muncul dua blok dunia yaitu Blok Barat (Amerika Serikat) dan Blok Timur (Uni Soviet). Ketegangan dunia karena pertentangan kedua blok tersebut dikenal dengan masa perang dingin.

Gambar 55a. Peran Indonesia dalam Gerakan Non Blok (ilustrasi foto/Cerdika)

Dikatakan perang dingin karena perang antar blok lebih menekankan perang pengaruh bukan perang fisik. Namun demikian kedua blok memiliki senjata pemusnah masal yaitu senjata nuklir yang apabila terjadi perang fisik maka korbannya akan jauh lebih besar dari PD II.

Untuk meredakan ketegangan diantara dua blok tersebut diupayakan berbagai pertemuan untuk mencari solusi terbaik guna mewujudkan perdamaian dan keamanan dunia. Pada tahun 1955 beberapa Negara Asia Afrika mengikuti Konferensi Asia Afrika di Bandung.

Demikian juga pada tahun 1956, negarawan, Yugoslavia, Indonesia dan India melakukan pertemuan di Pulau Brioni (Yugoslavia) untuk mencetuskan ide pembentukan Negara-negara Non Blok.

Baca juga Demokrasi Terpimpin alat untuk mengatasi perpecahan politik Indonesia

Gerakan Non Blok ( GNB ) merupakan wadah Negara-negara yang tidak memasuki blok barat dan blok timur. Gerakan Non Blok ( GNB ) tidak diartikan sebagai netralisme, tetapi aktif sebagai subyek yang ikut berperan dalam peristiwa-peristiwa internasional.

Referensi : MODUL PEMBELAJARAN JARAK JAUH PADA MASA PANDEMI COVID-19 UNTUK JENJANG SMP/MTs Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) Kelas VIII Semester Gasal. Direktorat Sekolah Menengah Pertama Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

asean budaya imperialisme indonesia islam kebudayaan kerajaan islam kolonial kolonialisme Kondisi geografis konflik masyarakat nasionalisme negara nusantara pancasila pelajaran ips pendidikan pengaruh islam penjajahan Penjelajahan samudra Penyebaran Islam Politik puasa ramadhan sejarah sejarah islam Sekolah