Travel & Kuliner

RM. Minang Maimbau, Masakan Padang di Beji Depok

RM. Minang Maimbau, Masakan Padang di Beji Depok

Rasa
Suasana
Harga
Pelayanan
Kebersihan
Fasilitas Umum

Istimewa

Menyedikan banyak pilihan masakan Padang seperti Rendang, Gulai Kepala Kakap ada juga Aneka masakan Ayam, ada Ayam Goreng, Ayam Bakar, Ayam Balado dan aneka masakan padang lainnya.

User Rating: 4.65 ( 1 votes)

RM. Minang Maimbau, Masakan Padang di Beji Depok. Bagi yang suka lewat melalui jalan Asmawi Beji Depok deket dengan Perum Depok Indah Rumah makan Padang ini sudah tidak asing lagi. Menyedikan banyak pilihan masakan Padang seperti Rendang, Gulai Kepala Kakap ada juga Aneka masakan Ayam, ada Ayam Goreng, Ayam Bakar, Ayam Balado dan aneka masakan padang lainnya.

Rumah Makan Minang Maimbau ini tempatnya cukup strategis ada di jalur utama jalan Asmawi yang mengarah ke Jalan tol lewat kukusan atau terus ke Jakarta melalui Rengseng Sawah. Jalur jalan ini tidak ada matinya setiap hari ramai di lalui kendaraan bahkan sering terjadi macet juga kalau lewat di jam pulang kantor.

Untuk tempatnya seperti rumah makan Padang pada umumnya, hanya tersedia deretan meja dan tempat duduk untuk para pengunjung menikmati masakan padang. Tempatnya cukup luas untuk menampung pengujung kurang lebih 20 orang sekaligus datang.

Kalau datang pada saat jam makan harus bersabar, biasanya antri menunggu giliran pesanan dan berebut juga dengan antrian dari online abang-abang ojol. Sesudah antri memesan masakan padang, pengunjung baru bisa memilih tempat duduk sambil menunggu makanan datang biasanya ada pramusaji menawarkan pilihan minuman.

Tempat parkir di Rumah Makan Minang Maimbau banyak dikunjungi oleh pengunjung yang menggunakan kendaraan sepeda motor untuk kendaraan mobil hanya menampung satu atau dua kendaraan saja dan di parkiran tidak ada juru parkir pengunjung melakukan parkir secara mandiri.

Kalau diliat banyaknya pengunjung pada saat jam makan, masakan Padang Rumah Makan Minang Maimbau Jalan Asmawi Beji Depok ini sudah dinikmati banyak orang yang menikmati dan menjadi pilihan pada saat jam Makan. Untuk waktu Buka mulai Jam 09.00 – Jam 22.00 setiap hari tidak buka 24 Jam. Jadi kalau mau menikmati masakan RM. Minang Maimbau ini haru memperhatikan jam buka.

Selain datang langsung ke RM. Minang Maimbau bisa juga di pesan menggunakan applikasi online. Kalau dilihat dari antrian ojeg online banyak juga yang datang, apalagi pada saat jam makan siang kadang yang datang langsung juga harus bergiliran memesan dengan pesanan online ojol.

Baca juga: Rm Bumi Aki Cibinong Menu Terbaru

Harga di rumah makan ini diitung satuan sesuai dengan pesanan kisaran harga yang ditawarkan antara 20-25k tergantung dari pesanan dari pengunjung. tidak menyediakan paket makanan. Ada juga rumah makan padang yang menyediakan paket 10-15k dengan pilihan nasi, ikan dan sayur.

RM. Minang Maimbau, Masakan Padang di Beji Depok. Kalau diliat dari suasana dan masakan yang disediakan sama seperti rumah makan padang yang lainnya juga. Cuma yang menjadi istimewa setiap jam makan selalu ada antria panjang untuk memesan masakan. Mungkin rasa yang ditawarkan sesuai dengan selera para penikmat masakan padang. (Kotributor/P’e Thea)

Membaca Artikel

One Comment

  1. Masakan padang ngangenin sama kaya warteg kalau kita lagi dalam perjalanan jauh yang di cari RM. Padang atau Warteg, kalau lapar mah enak bae

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button