Cara Menghafal Rumus Matematika Mudah Sekali Hanya dengan Metode Ini! Cara menghafal rumus Matematika terdapat banyak cara dan langkahnya perlu para siswa ketahui. Ya, belajar Matematika memang tidak mudah dikatakan. Sebab bukan hanya tercantum rumus satu saja melainkan banyak jenis rumus.
Alasan inilah siswa sekolah, baik SD atau SMA bosan dan kesulitan dalam mempelajari Matematika. Ya, pelajaran MTK memang sering menjadi momok paling menakutkan bagi para siswa di sekolah. Bukan hanya proses perhitungannya yang rumit, berbagai macam rumus digunakan pun harus digunakan dengan baik.
Tentu hal ini bukan perkara mudah bagi sebagian siswa. Terlebih lagi menghafal rumus Matematika tidak semudah menghafalkan mata pelajaran lain. Kesulitan menghafal rumus MTK ini menjadi suatu dasar mengapa akhirnya siswa banyak yang tidak paham Matematika.
Mudah dan Anti Ribet Ketahui Cara Menghafal Rumus Matematika!
Apakah kamu termasuk siswa yang kesulitan ketika disuruh menghafal rumus Matematika? Jika iya kamu wajib banget menerapkan cara menghafal rumus Matematika yang akan artikel kali ini bahas ya! Caranya cukup mudah, tidak membuat stres, lho. Lantas apa saja cara dan metodenya? Berikut ini caranya!
Jangan Hanya Menghafal Rumus Tanpa Makna
Cara pertama yakni dengan menghafal rumus dan memahami maknanya. Jangan hanya duduk di meja dan mencoba mempelajari berbagai rumus tanpa memahami makna dari rumus tersebut. Ini hanya akan menambah jumlah waktu dibutuhkan untuk belajar dan mungkin menciptakan lebih banyak kebingungan di waktu secara bersamaan.
Bukan hanya itu, jika kamu tidak memahami hubungan antara makna dan rumus, maka otak kemungkinan besar akan cepat melupakan apa yang telah dipelajari. Jadi untuk mempermudah menghafal, cobalah menggambar diagram sesuai.
Bisa berbentuk parabola atau lingkaran, akan tetapi dengan mengaitkannya bersama rumus yang dimaksud. Hal ini akan membantu kamu mengingat rumus dan metode penerapan dibutuhkan untuk mendapatkan jawaban benar.
Latihan
Banyak berlatih menjadi cara dan kunci utama dalam menghafal rumus MTK sebagai para siswa. Tentu saja, menghafal tanpa berlatih hanya akan membuat cepat lupa. Jadi dengan banyak berlatih menggunakan rumus, semakin besar pula kemungkinan dalam memahami sebuah rumus. Jika tidak menggunakan rumus dalam soal latihan, hanya akan membuat tugas menghafal rumus menjadi lebih sulit.
Baca juga Apa kriteria sekolah yang boleh menerapkan Kurikulum Merdeka?
Buat Daftar Simbol
Membuat daftar simbol menjadi cara ketiga guna menghafal sebuah rumus Matematika. Membuat daftar simbol yang kamu temui memberi sesuai untuk dirujuk kembali serta aklan membuat simbol tersebut tidak menakutkan lagi.
Jadi dengan membuat daftar simbol ini, ketika kamu belajar langsung bisa merujuk ke daftar simbol telah dibuat.
Baca juga Mengapa kita memerlukan Kurikulum Merdeka?
Menggunakan Teknik Memori
Cara menghafal rumus Matematika menggunakan teknik memori juga bisa kamu terapkan ketika ingin menghafal rumus Matematika cepat. Pikirkan mengenai semua nomor telepon yang kamu hafal atau ketika pergi ke supermarket tanpa daftar belanja. Akan tetapi masih bisa mengerti apa yang perlu kamu beli.
Sebagian besar dari kita mampu mempelajari daftar angka, kata atau objek belum tentu terkait. Nah, itu hanya membutuhkan teknik memori tepat, dan teknik yang sama ini juga bisa diterapkan ketika mempelajari rumus. Metode umum mengingat sesuatu adalah dengan membuat cerita melibatkan semua komponen ingin dipelajari.
Urutan cerita juga bisa membantu guna mengingat hal dalam urutan tertentu. Makin aneh ceritanya, maka akan semakin mudah bagi kamu mengingat. Dan hal yang sama juga berlaku dalam mengingat rumus. Jika cerita berlatar lokasi tidak bisa, kemungkinan kamu akan mengingatnya nanti.
Beberapa cara menghafal rumus Matematika di atas perlu kamu terapkan, ya, agar makin pintar dan fasih dalam mengerjakan soal Matematika di sekolah.