IPS Kelas 10Pedagogi

Susunan unsur-unsur akal dan jiwa menentukan perbedaan tingkah-laku

Perbedaan tingkah-laku

Sudah membaca

Istimewa

Susunan unsur-unsur akal dan jiwa menentukan perbedaan tingkah-laku

User Rating: 5 ( 1 votes)

Susunan unsur-unsur akal dan jiwa menentukan perbedaan tingkah-laku atau tindakan dari tiap-tiap individu manusia secara antropologis disebut dengan kepribadian (personality). Dalam bahasa populer, istilah “kepribadian” juga berarti ciri-ciri watak seseorang individu yang konsisten, yang memberikan kepadanya suatu identitas sebagai individu yang khusus.

Kalau dalam bahasa sehari-hari kita anggap bahwa seorang tertentu mempunyai kepribadian, memang yang biasanya kita maksudkan adalah bahwa orang tersebut mempunyai beberapa ciri watak yang diperlihatkannya secara lahir, konsisten, dan konsekuen dalam tingkahlakunya sehingga tampak bahwa individu tersebut memiliki identitas khusus yang berbeda dari individu-individu lainnya.

Makna kepribadian secara sosiologis

Susunan unsur-unsur akal, secara sosiologis makna kepribadian berarti tunggal bukan jamak, seperti dalam kalimat “si A memiliki kepribadian ganda” “si Minah mempunyai banyak kepribadian”.

Istilah kepribadian dalam kalimat tersebut salah, karena kepribadian seseorang mencakup semua karakteristik perilaku orang tersebut, yang benar adalah bahwa seseorang tidak mempunyai lebih banyak kepribadian dari yang lain, tetapi mempunyai kepribadian yang berbeda dari yang lain.

Definisi kepribadian dalam sosiologis sebagaimana dikemukakan oleh Yinger (dalam Horton, 1993), yang menyatakan bahwa kepribadian adalah keseluruhan perilaku dari seorang individu dengan sistem kecenderungan tertentu yang berinteraksi dengan serangkaian situasi.

Ungkapan sistem kecenderungan tertentu menyatakan bahwa setiap orang memiliki cara berperilaku yang khas dan bertindak sama setiap hari. Sedangkan ungkapan interaksi dengan serangkaian situasi menyatakan bahwa perilaku merupakan produk gabungan/ bersama dari kecenderungan perilaku seseorang dan situasi perilaku yang dihadapi seseorang.

Gambar 8a. Kecenderungan memiliki cara berperilaku yang khas dan bertindak sama setiap hari (ilustrasi foto/Diadona.id)

Masyarakat dan kebudayaan merupakan perwujudan dari perilaku manusia. Kepribadian mewujdukan perilaku manusia, karena kepribadian merupakan latar belakang perilaku yang ada dalam diri seorang individu.

Baca juga Saluran-saluran Mobilitas Sosial Dalam Kehidupan Manusia

Baca juga Mengidentifikasi bentuk-bentuk mobilitas sosial dalam Kehidupan Manusia

Kekuatan kepribadian manusia bukanlah terletak pada jawaban atau tanggapan manusia terhadap suatu keadaan, akan tetapi terletak pada kesiapannya di dalam memberikan jawaban dan tanggapan.

Membaca Artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button