Home » Antropologi » Arti Pentingnya Lingkungan Bagi Kehidupan
Arti Pentingnya Lingkungan Bagi Kehidupan,

Arti Pentingnya Lingkungan Bagi Kehidupan

Arti Pentingnya Lingkungan Bagi Kehidupan, Lingkungan hidup merupakan tempat berinteraksinya makhluk hidup yang membentuk suatu jaringan kehidupan. Di dalamnya terdapat berbagai siklus yang menunjang kehidupan seperti siklus energi, siklus air, dan siklus udara.

Siklus-siklus ini merupakan sistem yang mengatur proses keberlanjutan kehidupan. Selain itu terdapat pula transfer makanan dari sumbernya melalui makhluk hidup secara berantai dengan cara makan memakan melalui rantai makanan. Jaringan makanan tersebut merupakan pola hubungan rantai makanan yang berangkai:

Tanaman sebagai produsen merupakan tingkat yang paling rendah, kemudian hewan pemakan tanaman (herbivora), dan terakhir adalah hewan pemangsa hewan lainnya (karnivora). Terdapat dua tipe rantai makanan, yaitu:

  1. Rantai makanan yang dimulai dari tanaman hijau – pemakan tanaman – pemakan daging.
  2. Rantai makanan yang melalui materi makhluk hidup yang telah mati yaitu mikroorganisme pengurai.

Tempat Tinggal (Habitat)

Lingkungan merupakan tempat tinggal semua makhluk hidup dari mulai tingkat rendah sampai ke tingkat yang tinggi. Masing-masing spesies membentuk kelompok, contohnya adalah manusia beserta sesamanya membentuk satu kelompok pada suatu daerah menjadi suatu masyarakat tertentu.

Lingkungan yang nyaman dan aman merupakan tempat tinggal yang diperlukan oleh makhluk hidup, sehingga mereka dapat berinteraksi dan berkembang biak untuk meneruskan keturunnya.

Terdapat tingkatan kelompok makhluk hidup yang hidup pada suatu wilayah, yaitu:

  1. Populasi, yaitu kelompok makhluk hidup yang sejenis yang hidup dan berkembang biak pada suatu daerah. Contohnya adalah populasi manusia, populasi badak, populasi burung, dan populasi banteng.
Populasi banteng di Alas Purwo Banyuwangi (foto/Travelink Magazine)
  1. Komunitas, yaitu semua populasi dari berbagai jenis yang menempati daerah atau kawasan tertentu. Contohnya populasi manusia, populasi kerbau, populasi burung dan populasi kambing yang hidup dan berkembang biak pada satu daerah membentuk komunitas.
  2. Ekosistem, merupakan tatanan kesatuan secara menyeluruh antara seluruh unsur lingkungan, tidak hanya komponen komunitas saja tetapi juga komponen non-hayati. Di antara komponen tersebut saling berinteraksi satu sama lain dan saling mempengaruhi membentuk suatu sistem dengan nama ekosistem. Contohnya ekosistem laut, ekosistem sungai, ekosistem pesawahan, ekosistem pantai.
Ekosistem pantai (foto/Dictio Community)
  1. Biosfera, merupakan lapisan bumi tempat ekosistem berlangsung, kuran glebih 9000 m di atas permukaan bumi dan beberapa meter di bahwa permukaan tanah serta beberapa ribu meter di bawah permukaan laut.

Tempat Mencari Makan (Niche)

Arti Pentingnya Lingkungan Bagi Kehidupan, Oleh karena lingkungan hidup merupakan tempat tinggal makhluk hidup, maka selain nyaman dan aman mereka juga memerlukan makan bagi kelangsungan hidupnya. Jadi selain untuk tempat tinggal, lingkungan juga merupakan tempat untuk mencari makan bagi makhluk hidup. Ini karena lingkungan hidup itu sendiri telah menyediakan berbagai makanan yang dibutuhkan oleh makhluk termasuk manusia.

Selain itu, lingkungan juga memiliki mekanisme bagi makhluk hidup untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Seperti yang dijelaskan pada pembahasan lingkungan sebagai wahana keberlanjutan lingkungan hidup, bahwa di antara makhluk hidup itu sendiri masing-masing memiliki jaringan makanan. Contohnya: 

Rantai makanan (foto/Mikirbae.com)

(1) Tumbuhan membuat makanan sendiri dengan bantuan sinar matahari dan hijau daun, (2) Tikus memakan bulir-bulir padi di ladang, (4) Kelinci, kerbau, dan sapi memakan dedaunan dan rumput hijau, (5) Ular memangsa tikus di sawah, (6) Burung elang memangsa Kelinci, dan (7) Anjing hutan memangsa kelinci.

Baca juga Peran Lingkungan bagi Kehidupan mahluk hidup di bumi

Jika salah satu rantai makanan terputus maka akan berakibat kelaparan dan kematian hewan yang lainnya. Contohnya, jika tumbuhan punah maka kambing, kerbau dan sapi akan mati, selanjutnya harimau akan mati.

Dengan demikian, punahnya salah satu spesies akan berdampak pada musnahnya spesies-spesies yang lainnya pemangsa spesies itu, lebih lanjut akan merembet pada spesies yang lainnya sehingga terjadi kemusnahan berbagai jenis spesies.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Scroll to Top